32 Tim Futsal SMP/MTs se-Banyuwangi Bertanding di Models Cup IV

Tim futsal dari berbagai SMP/MTs se-Kabupaten Banyuwangi berfoto bersama sebelum bertanding dalam ajang Models Cup IV di Wijaya Sport Center, Krajan, (20/1/2025). (Sumber: Dok. SMK Muhammadiyah 8 Siliragung)

Siliragung – SMK Muhammadiyah 8 Siliragung (SMK Models) kembali menggelar ajang futsal bergengsi, Models Cup IV, bertajuk “From Unity to Victory.” Kompetisi ini diikuti oleh siswa SMP/MTs se-Kabupaten Banyuwangi dan berlangsung meriah pada 20-25 Januari 2025 di Wijaya Sport Center, Krajan.

Models Cup IV bertujuan untuk memupuk semangat kebersamaan, sportivitas, dan kreativitas di kalangan pelajar. Sekitar 20 sekolah dari berbagai kecamatan di Banyuwangi turut berpartisipasi, dengan total 32 tim yang bertanding.

“Ini yang ke-4, dan akan kami adakan setiap tahun. Yang kalah jangan berkecil hati, yang menang jangan sombong, karena kita semua sesama siswa Indonesia,” ujar Suwono, S.Pd., Waka Kurikulum SMK Models, dalam sambutannya.

iklan 728 x 90 px
Tim Pembuka Models Cup IV

Pertandingan futsal berlangsung penuh semangat, diramaikan oleh riuh dukungan suporter dari masing-masing sekolah. Yel-yel dan sorakan menggema di arena, menambah semarak suasana kompetisi. “Yang paling seru saat semua ultras menyanyikan yel-yel bersama sambil melompat,” ungkap Yesi Aninda Putri, Koordinator SMP Negeri 2 Pesanggaran, menggambarkan kemeriahan acara.

Achiko Dafa Ramadhani, Ketua Panitia Models Cup IV, menyampaikan harapannya, “Semoga event ini berjalan lancar dari awal hingga akhir tanpa halangan, sehingga dapat membangun peserta yang memiliki jiwa sportif dan mampu bekerja sama antar tim.”

Dengan suksesnya penyelenggaraan Models Cup IV, SMK Models berharap kegiatan serupa bisa terus diadakan setiap tahun dan menjadi bagian penting dalam pengembangan karakter serta kemampuan siswa di Kabupaten Banyuwangi. Diharapkan juga acara ini bisa menjadi wadah untuk berkompetisi secara sehat, saling mendukung, dan mempererat hubungan antar-sekolah.

iklan 728 x 90 px
google-berita-mediakampung
saluran-whatsapp-mediakampung
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Media Kampung. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup