Desa Labanasem Sukses Menggelar Lomba Senam Lansia

lomba senam lansia labanasem

Media kampung – Lomba senam lansia (lanjut usia) yang di sekenggarakan oleh Desa Labanasem Kecamatan Kabat kabupaten Banyuwangi bersama Lingkar Muda Labanasem sukses digelar. pada bulan Agustus ini. Masyarakat Desa Labanasem sangat bersemangat mengikuti perlombaan ini, sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun Ke -78 kemerdekaan Republik Indonesia.

Perlombaan senam lansia ini merupakan lomba baru yang digelar di Desa Labanasem dan mendapatkan sambutan yang sangat positif dari warga setempat. Terdapat tiga tim yang ikut berpartisipasi, yaitu tim lansia dari lingkungan Rukun Warga (RW) 01, RW 02, dan RW 04. Walaupun usia mereka tak lagi muda, semangat dan semarak merayakan kemerdekaan tetap tercermin dalam gerakan senam mereka.

Dalam perlombaan ini, peserta menampilkan gerakan-gerakan senam yang disesuaikan dengan alunan musik yang mengiringi. Gerakan-gerakan tersebut pun diiringi dengan senyuman sumringah dari para peserta. Mereka terlihat begitu bersemangat dan tak kenal lelah, dengan setiap gerakan yang dipertontonkan.

Lingkar Muda Labanasem gelar lomba senam lansia
Lingkar Muda Labanasem gelar lomba senam lansia

Nurul Hidayati, koordinator lomba senam lansia, mengungkapkan kebahagiannya atas antusiasme yang ditunjukkan oleh ibu-ibu lansia dalam acara ini. “Kami merasa  bersyukur, dan berharap agar semua peserta perlombaan senam lansia ini diberikan kesehatan yang baik. Lomba senam lansia ini membuktikan bahwa usia bukanlah halangan untuk tetap bergerak dan hidup sehat,” ujarnya, Jumat (25/8/2023).

“Acara ini juga diharapkan bisa menjadi ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antarwarga. Semoga semarak kemeriahan bulan kemerdekaan ini masih terus dirasakan oleh masyarakat Desa Labanasem serta memotivasi mereka untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh,” harap Nurul.

google-berita-mediakampung
saluran-whatsapp-mediakampung
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Media Kampung. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *