Pelaksanaan Aktifasi Identitas Kependudukan Digital Di Kelurahan Pakis, Mendapat Respon Positif
banyuwangi, mediakampung.com –
Pelaksanaan Aktifasi program Identitas Kependudukan Digital (IKD) yang telah menjadi program nasional, di Kelurahan Pakis Kecamatan banyuwangi mendapat sorotan positif dari masyarakat. Karena, aktifasi telah menunjukkan peningkatan yang signifikan. Hingga hari ini, sudah tercatat sebanyak 425 orang yang berhasil melaksanakan aktifasi IKD.
“Meskipun belum mencapai harapan yang diinginkan, yaitu 3.923 orang atau sekitar 11,8% dari jumlah penduduk yang telah memiliki KTP di Kelurahan Pakis, kita mohon maaf. Namun program yang memberikan banyak dampak positif bagi masyarakat ini, akan kita pacu terus dengan “jemput bola” atau mendatangi warga langsung,” kata Farid Isnaini, selaku Lurah Pakis kepada media ini, Senin (10/7/2023).
Menurut Farid salah satu manfaat yang dirasakan IKD adalah kemudahan dalam hal pengurusan surat-surat, sehingga dapat langsung terintegrasi dengan program smart kampung di kelurahan.
“Karena itu, kita akan terus lakukan aktifasi IKD ini, dengan jemput bola mendatangi warga setiap hari di setiap RT. Untuk pelaksanaan bertempat di mushola setempat. Hal ini kita lakukan sampai memenuhi target 100 persen,” terangnya.
Dalam implementasinya, lanjut Farid, program ini memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan sehari-hari. Selain hal pengurusan surat-surat, juga bisa digunakan untuk melakukan pembayaran tagihan, misalnya pembayaran pajak PBB dan lainnya.

Farid berharap, program IKD dapat sukses, sehingga semakin memanjakan masyarakat dengan memberikan lebih banyak kemudahan dan layanan yang dapat diakses melalui gadget atau HP. “Program ini mempermudah urusan administrasi masyarakat, tanpa mengharuskan mereka datang ke tempat pelayanan, misal di kelurahan maupun kecamatan yang jaraknya jauh,” tandasnya.
Seorang warga setempat yang telah melakukan aktifasi, bernama Joko merasa dengan program IKD, lebih efisien dan praktis. “Data kepedudukan praktis tersimpan di hp, sehingga jika ada keperluan terkait bisa langsung cepat terakses,” singkatnya.


