Tumpeng Kejutan Warnai Perayaan HUT ke-79 TNI di Koramil 0825/04 Genteng

Camat Genteng, Satrio, S.Sos (kiri), memberikan tumpeng kepada Danramil 0825/04 Genteng, Kapten Arm Sutoyo, S.H. (kanan), dalam acara tasyakuran HUT ke-79 TNI di Makoramil 0825/04 Genteng.

Genteng, Banyuwangi – Koramil 0825/04 Genteng merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, Jumat (18/10/2024). Acara tasyakuran yang digelar di Makoramil 0825/04 Genteng ini mengusung tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju”.

Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan sambutan dari Danramil 0825/04, Kapten Arm Sutoyo, S.H., yang mengungkapkan harapannya agar TNI semakin dekat dengan masyarakat.

Sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat turut hadir dalam acara tersebut, antara lain:

  • Kapolsek Genteng, Kompol Edy Priswanto, S.Sos
  • Camat Genteng, Satrio, S.Sos
  • Kepala desa se-Kecamatan Genteng
  • Koordinator BPP
  • Tokoh Agama
  • Anggota PEPAPBRI
  • Ketua Persit Ranting 05 Koramil 0825/04 Genteng beserta anggota

Momen istimewa terjadi ketika Camat Genteng dan Kapolsek Genteng memberikan tumpeng kejutan dan ucapan selamat kepada Danramil atas HUT TNI ke-79. Mereka juga menyampaikan ucapan selamat atas kenaikan pangkat personel Koramil 0825/04 Genteng.

Acara ditutup dengan doa dan ramah tamah yang memperkuat tali silaturahmi antar peserta. Tasyakuran ini tidak hanya merayakan HUT TNI, tetapi juga meneguhkan komitmen bersama untuk mewujudkan Indonesia yang lebih maju.

google-berita-mediakampung
saluran-whatsapp-mediakampung
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Media Kampung. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *