Siswa SMK Models Asah Keterampilan Jurnalistik di Milad Muhammadiyah ke-112
Banyuwangi, Jawa Timur – Tim jurnalistik SMK Muhammadiyah 8 Siliragung (SMK Models) turut memeriahkan Milad Muhammadiyah ke-112 dengan melakukan peliputan acara di SMK Muhammadiyah 2 Genteng (STEMDA) pada Ahad, 17 November 2024. Para siswa yang tergabung dalam ekstrakurikuler Models Jurnalisme bersemangat mendokumentasikan dan menyebarluaskan informasi kegiatan kepada publik melalui berbagai media sekolah.
Rhifan Ahmad Aki Pansurna, Pimpinan Redaksi Media Models Jurnalisme, mengungkapkan antusiasmenya dalam meliput acara besar tersebut. “Kesempatan seperti ini sangat berharga bagi kami untuk belajar dan meningkatkan keterampilan jurnalistik,” ujarnya.
Tim jurnalistik SMK Models mengabadikan berbagai momen, mulai dari acara seremonial, penampilan kesenian, bazar, hingga aksi sosial bersih-bersih lingkungan pasca-acara. Mereka juga mengolah berita dan membuat laporan untuk dipublikasikan melalui media internal sekolah dan saluran publikasi lainnya.
Pembina ekstrakurikuler, Cici Arista Devi, S.Pd., mengapresiasi kinerja tim jurnalistik. “Peliputan Milad Muhammadiyah ke-112 merupakan pengalaman berharga bagi siswa untuk mengembangkan keterampilan jurnalistik mereka,” katanya.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman siswa tentang dunia jurnalistik, sekaligus menjadi kontribusi nyata dalam mendukung kegiatan Muhammadiyah.



