Peringatan dini cuaca Jawa Barat dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) untuk periode Jumat–Sabtu (23–24/01/2026). Sejumlah wilayah di provinsi ini ditetapkan dalam status Waspada hingga Siaga menyusul potensi hujan sedang hingga sangat lebat yang diperkirakan masih berlanjut.

BMKG menilai kondisi cuaca ekstrem berisiko memicu dampak lanjutan, terutama di daerah yang saat ini masih terdampak banjir. Kabupaten Bekasi menjadi salah satu wilayah yang mendapat perhatian khusus. Selain masuk kategori Siaga, wilayah ini masih menghadapi genangan akibat jebolnya tanggul Sungai Citarum di Desa Pantai Bakti, Kecamatan Muara Gembong. Banjir tersebut berdampak pada lebih dari 550 kepala keluarga dengan sejumlah permukiman terendam air.

Dengan prakiraan hujan lebat yang masih berpotensi terjadi, BMKG mengingatkan kemungkinan banjir susulan, terutama di wilayah pesisir dan kawasan yang berada di sekitar aliran sungai. Masyarakat diminta meningkatkan kewaspadaan serta mengikuti perkembangan informasi cuaca secara berkala.

Sementara itu, kondisi di Kota Cimahi yang sebelumnya dilanda banjir pada 18–20 Januari 2026 dilaporkan mulai membaik. Sejumlah genangan di beberapa titik telah surut. Meski demikian, wilayah tersebut masih masuk dalam kategori Waspada karena potensi hujan sedang hingga lebat masih ada.

Untuk Jumat (23/01/2026), BMKG menetapkan status Waspada terhadap potensi hujan sedang hingga lebat di sejumlah wilayah Jawa Barat. Daerah yang masuk dalam kategori ini meliputi Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Sukabumi, Kota Sukabumi, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, serta Kabupaten Pangandaran. Warga di kawasan tersebut diimbau mewaspadai potensi genangan air, khususnya di wilayah perkotaan dan dataran rendah.

BMKG terus memantau perkembangan atmosfer dan mengimbau pemerintah daerah serta masyarakat untuk bersiap menghadapi kemungkinan dampak cuaca ekstrem, termasuk banjir dan tanah longsor, selama periode peringatan dini ini berlaku. (balqis)