Peresmian “Kandang Kijang”, Oleh IKC Banyuwangi, Ditandai Dengan Tasyakuran Berkonsep Kekeluargaan
Banyuwangi, mediakampung.com – Komunitas penggemar kendaraan jenis Toyota Kijang di Kabupaten Banyuwangi, yang tergabung dalam Indonesia Kijang Club (IKC), melakukan tasyakuran atas berdirinya, sekaligus peresmian basecamp IKC “Kandang Kijang Banyuwangi” yang beralamat di jalan kepiting nomor 60/ belakang ruko kepiting Kelurahan Tukang Kayu Banyuwangi, pada Jum’at (16/6/2023) malam.
IKC Banyuwangi yang resmi terbentuk di tanggal 3 Maret 2023, telah melakukan beberapa kegiatan yang bersifat sosial, serta melakukan touring kopdar komunitas IKC ke beberapa luar daerah.
Selain diikuti oleh keluarga besar IKC Banyuwangi, tasyakuran tersebut juga dihadiri oleh tokoh masyarakat setempat, dan rekan-rekan media.
Acara berlangsung dengan sederhana dan penuh keakraban, diawali sambutan, doa dan pemotongan nasi tumpeng dan makan bersama.
Moh.Ressy ZH, selaku ketua IKC Banyuwangi kepada mediakampung.com, menyampaikan terimakasih kepada semua anggota dan pihak yang telah mendukung keberadaan dan berkembangnya IKC Banyuwangi. Karena meski disela-sela aktifitas pekerjaan masing masing anggotanya, mereka yang tergabung di Indonesia Kijang Club (IKC) Banyuwangi, selalu bersemangat dan peduli untuk menjaga kekompakan dan kemajuan.
“Kami IKC Banyuwangi, menyampaikan terimakasih kepada para anggota, Alhamdulilah sampai saat makin kompak. Tasyakuran ini berkat gagasan dan keinginan kuat dari teman-teman anggota. Dilangsungkan secara sederhana dengan konsep kekeluargaan, agar semakin erat persaudaraan,” jelas Ressy.
Menurut Ressy, tasyakuran terbentuknya IKC Banyuwangi ini, sekaligus peresmian tempat Basecamp yang disebut Kandang Kijang.
“Semoga, IKC Banyuwangi setelah resmi terbentuk dan punya “Kandang Kijang” atau basecamp, bisa lebih kompak, berkembang dan mampu melakukan kegiatan yang lebih baik lagi, serta bisa berkontribusi dalam kegiatan sosial untuk masyarakat,” harapnya.
“Kami berencana melakukan program sosialisasi tentang tertib lalu lintas bagi pelajar di sekolah-sekolah, dengan dukungan dan kerjasama satlantas Polresta Banyuwangi, jadi tidak hanya sekedar mempererat tali persaudaraan sesama pemakai kijang,” pungkas Ressy.
Untuk informasi, Indonesia Kijang Club (IKC) adalah salah satu organisasi otomotif yang berdiri di Jakarta pada tanggal 19 Juli 1998 oleh sekelompok pemilik Toyota Kijang. Ide pendirian dimaksudkan untuk mewadahi para pemilik kendaraan Toyota Kijang yang populasinya sangat besar di Indonesia
Sejak itu, IKC dapat berkiprah di level nasional, memiliki pengurus tidak hanya ditingkat pusat namun tersebar di seluruh daerah di Indonesia.



