Imbas Lalin Dari Malang Ke Kota Batu Macet Total, Exit Tol Singosari Dialihkan

#image_title

 

Malang, mediakampung.com – Polisi menerapkan pengalihan arus lalu lintas di Simpang Karanglo, Kabupaten Malang. Ini karena volume kendaraan mengalami kepadatan.

Kepadatan diperkirakan warga banyak berwisata ke Malang dan Batu saat long weekend.

“Jadi kami alihkan arus karena saat ini di Simpang 4 Karanglo yang arah ke Batu sementara tidak muat. Jadi sementara kami alihkan ke Madyapuro maupun gerbang Pakis. Jadi bukan ditutup,” kata Panit 1 PJR Jatim 4 Ipda Wawan Nurcahyo kepada awak media, Minggu (30/4/2023).

Menurut Wawan pengalihan dilakukan karena jika tidak maka akan terjadi kemacetan. Untuk itu pihaknya mengalihkan ke Madyapuro dan Pakis.

“Karena kalau kami masukkan ke gerbang Singosari akan menjadi stagnan dari Simpang 4 ke timur menjelang gerbang Singosarinya,” terang Wawan.

“Saat ini pengguna jalan dari utara mau ke selatan ramai lancar. Saat ini kami sudah alihkan ke Pakis maupun Madyapuro,” imbuhnya.

Wawan menambahkan pengalihan arus lalu lintas ini dilakukan sekitar pukul 10.00 WIB. Saat ini, pengalihan telah dibuka kembali karena volume kendaraan sudah mencair pukul 11.05 WIB.

“Sejak sekitar 10.00 WIB. Pengalihan beberapa menit lagi kami monitor dari Simpang 4 Karanglo kalau sudah cair kami lepas lagi akan kita buka. Ya mungkin sebentar lagi,” tandas Wawan.(Kr)

google-berita-mediakampung
saluran-whatsapp-mediakampung
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Media Kampung. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *