Arahan Gubernur Khofifah Untuk Kembali Masuk Kerja Tanggal 26 April

Arahan Gubernur Khofifah Untuk Kembali Masuk Kerja Tanggal 26 April

Surabaya, mediakampung.com – Setelah melakukan cuti bersama selama lebih dari 7 hari, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menegaskan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di wilayah setempat kembali aktif bekerja pada 26 April 2023. Sebelumnya, ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan kabupaten kota di wilayah setempat libur Lebaran hingga 25 April 2023.

“ASN wajib pada 26 April 2023 (masuk). Saya meminta seluruh bupati dan wali kota, termasuk di lingkungan Pemprov Jatim, masuk dan apel. Cek ASN dalam unit masing-masing,” tegas Gubernur Khofifah.

Khofifah mengungkapkan, seluruh ASN yang berada di wilayah Jawa Timur, wajib kembali bekerja produktif usai cuti bersama pada 19-25 April 2023.

Adapun, untuk para ASN yang sebelumnya sudah mengajukan cuti seperti cuti umroh atau cuti tahunan yang diambil bersamaan dengan libur Lebaran 2023 berlaku ketentuan lain.

“Ada cuti umroh, cuti tahunan yang diambil saat bersamaan dengan libur Lebaran. Kecuali itu, semua wajib masuk kerja produktif mulai 26 April 2023,” imbau nya.

Pemerintah menetapkan cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah pada 19 April hingga 25 April 2023. Penetapan hari libur nasional dan cuti bersama 2023 tersebut merupakan tindak lanjut kesepakatan yang tertuang dalam Surat Keputusan Bersama atau SKB 3 Menteri 2022, tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.(tim)

google-berita-mediakampung
saluran-whatsapp-mediakampung
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Media Kampung. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *