Jakarta โ Nagita Slavina membagikan momen kebersamaannya saat berada di Korea Selatan bersama putra sulungnya, Rafathar Malik Ahmad. Melalui akun Instagram pribadinya, Sabtu (10/1/2026), istri Raffi Ahmad itu mengunggah sejumlah foto saat bertemu dengan aktor Korea Selatan, Lee Won Jung.
Dalam foto-foto yang dibagikan, Nagita tampak sangat akrab dengan bintang drama Korea Hierarchy tersebut. Keduanya terlihat berbincang santai di pinggir jalan, seolah sudah lama saling mengenal. Sikap hangat dan natural itu langsung mencuri perhatian para penggemar.
Tak hanya Nagita, Rafathar juga terlihat nyaman dan tersenyum lebar saat berfoto bersama Lee Won Jung. Momen kebersamaan mereka pun disebut netizen sebagai pemandangan yang gemas dan menghangatkan hati.
Dari tayangan di kanal YouTube RANS Entertainment, Lee Won Jung diketahui sempat memberikan rekomendasi tempat makan kepada Nagita Slavina selama berada di Korea Selatan. Obrolan mereka terlihat mengalir tanpa canggung, menambah kesan akrab di pertemuan tersebut.
Nagita dan Raffi Ahmad bahkan menyematkan caption manis pada salah satu foto Rafathar bersama Lee Won Jung. โBrother @jung_or_,โ tulis mereka, seolah menandakan kedekatan yang terjalin di antara keduanya.
Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Banyak yang memuji sikap ramah Lee Won Jung, sekaligus menyoroti bagaimana Rafathar terlihat percaya diri dan mudah berbaur meski bertemu aktor internasional.
Momen pertemuan Nagita Slavina, Rafathar, dan Lee Won Jung ini pun menjadi sorotan, memperlihatkan kehangatan lintas budaya yang sukses mencuri perhatian publik. (balqis)

















Tinggalkan Balasan