Paris dikenal sebagai kota dengan ragam aktivitas olahraga yang luar biasa. Mulai dari sepak bola, rugby, basket, hoki es, atletik, hingga seni bela diri, semuanya bisa ditemukan di ibu kota Prancis ini. Bahkan, Paris juga rutin menggelar kegiatan olahraga yang tak biasa, seperti balapan bathtub, turnamen pedang laser, hingga kompetisi yang satu ini: kejuaraan yoyo.

Pada 18 April 2026, Kejuaraan Yoyo Nasional kembali digelar dan siap menghadirkan pengalaman unik serta penuh ketegangan bagi pengunjung. Acara ini akan berlangsung di balai kota kantor wali kota arrondissement 14 dan terbuka untuk umum secara gratis.

Diselenggarakan oleh Asosiasi Yoyo Prancis, kejuaraan tahunan ini mempertemukan para pemain yoyo terbaik dari berbagai daerah di Prancis. Beberapa nama yang kerap mencuri perhatian, seperti Williams Thamrong dan Quentin Godet, dijadwalkan kembali tampil. Tak hanya itu, kompetisi ini juga kerap menghadirkan tamu internasional, menambah warna dan kualitas pertunjukan.

Kejuaraan ini bukan sekadar adu teknik. Para peserta akan menampilkan rutinitas koreografi berdurasi sekitar tiga menit yang menggabungkan presisi, kreativitas, dan unsur artistik tingkat tinggi. Setiap gerakan yoyo bisa menjadi penentu kemenangan, menjadikan kompetisi ini penuh ketegangan hingga detik terakhir.

Menariknya, acara ini juga ramah bagi pemula dan pengunjung umum. Sepanjang pukul 14.00 hingga 20.00, tersedia workshop dan permainan yoyo gratis yang bisa diikuti siapa saja. Ini menjadi kesempatan emas bagi pengunjung yang ingin mencoba langsung olahraga unik ini atau belajar dasar-dasarnya dari para praktisi berpengalaman.

Untuk mengikuti kompetisi, peserta diwajibkan melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Namun bagi pengunjung yang hanya ingin menonton dan menikmati suasana, tidak diperlukan reservasi tempat pada tahun ini.

Dengan konsep gratis, edukatif, dan menghibur, Kejuaraan Yoyo Nasional 2026 menjadi salah satu agenda unik yang patut dicatat bagi siapa pun yang berada di Paris pada bulan April mendatang. (balqis)