Program Jum’at Curhat Polsek Kota Banyuwangi diKantor Disbudpar, sebagai wujud silaturahmi dengan Masyarakat

jum'at curhat polsek kota banyuwangi

Banyuwangi, mediakampung.com – Program Jum’at Curhat Polresta Banyuwangi, khususnya bagi Polsek Kota Banyuwangi, merupakan bagian dari silaturahmi dan komunikasi antara Polri dengan masyarakat.

Kali ini, Jumat (16/6/2023), Polsek kota Banyuwangi melaksanakan program Jum’at curhat bertempat di halaman kantor Dinas kebudayaan dan pariwisata kabupaten Banyuwangi.

Kapolsek Kota Banyuwangi AKP KUSMIN, S.H., yang hadir pada kegiatan program tersebut menyampaikan bahwa, maksud dan tujuan program tersebut untuk menampung curhatan masyarakat yang nantinya akan dicarikan upayakan solusinya.

“Ya, terlebih kami juga menerima masukan, saran maupun kritikan yang sifatnya membangun bagi Polresta Banyuwangi khususnya Polsek Kota Banyuwangi,” jelasnya.

Selain menampung keluhan, AKP KUSMIN juga mengatakan, jika Jumat Curhat sebagai upaya mempererat silaturahmi serta menjaga komunikasi masyarakat dan Polri. Ditambah lagi untuk mengimplementasikan Polri hadir di tengah masyarakat.

“Ya, Kita dengarkan keluhan – keluhan serta masukan dari masyarakat untuk kemajuan institusi Polri dan terjaganya situasi Kamtibmas yang diharapkan masyarakat. Sekaligus untuk meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat, sehingga bisa benar-benar menjadi pelindung, pengayom dan pelayan kepada masyarakat,” paparnya.

Program kegiatan Jumat Curhat itu dihadiri Seniman Banyuwangi, tokoh agama dan masyarakat serta Tokoh pemuda.

Sumber : Humas Polsek Kota Banyuwangi

google-berita-mediakampung
saluran-whatsapp-mediakampung
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Media Kampung. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *