Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali mencatatkan rekor tertinggi sepanjang masa atau all time high (ATH) pada awal perdagangan Selasa (6/01/2026). Sejak pembukaan, IHSG langsung bergerak di zona hijau dan menembus level 8.800-an.

Berdasarkan data RTI, hingga pukul 09.20 WIB IHSG berada di posisi 8.869, menguat 10 poin atau 0,12 persen. Sebelumnya, indeks dibuka di level 8.890 yang juga menjadi rekor tertinggi baru dalam sejarah perdagangan Bursa Efek Indonesia.

Sepanjang perdagangan pagi, pergerakan IHSG berada di rentang terendah 8.839 dan tertinggi 8.895. Aktivitas transaksi tercatat cukup aktif dengan nilai mencapai Rp5,27 triliun. Sebanyak 12,67 miliar saham berpindah tangan melalui 799.449 kali transaksi.

Dari keseluruhan saham yang diperdagangkan, sebanyak 299 saham menguat, 262 saham melemah, dan 154 saham bergerak stagnan. Kondisi tersebut menunjukkan pergerakan pasar yang relatif seimbang meski indeks utama masih berada di jalur penguatan.

Penguatan IHSG tidak hanya terjadi secara harian. Secara mingguan, indeks tercatat naik 3,84 persen, sementara secara bulanan menguat 2,95 persen. Kinerja positif juga terlihat dalam jangka menengah hingga panjang.

Dalam periode tiga bulanan, IHSG melonjak 10,22 persen. Sementara itu, secara enam bulanan indeks menguat signifikan hingga 27,98 persen, dan secara tahunan mencatat kenaikan sebesar 22,36 persen. Tren ini menegaskan optimisme pelaku pasar terhadap prospek pasar modal domestik.(selsy)