Banyuwangi Salurkan 2.657 Paket Sembako ke Korban Banjir, Ganti Karangan Bunga Bupati
Banyuwangi – Pemerintah Kabupaten Banyuwangi mulai mendistribusikan 2.657 paket sembako pengganti karangan bunga ucapan pelantikan Bupati Ipuk Fiestiandani dan Wakil Bupati Mujiono. Bantuan prioritas diberikan kepada 352 kepala keluarga (KK) di lima kelurahan terdampak banjir di Kecamatan Banyuwangi Kota.
Asisten Administrasi Umum Sekda Banyuwangi, Choiril Ustadi Yudawanto, menjelaskan paket berisi beras, minyak goreng, mie instan, dan kebutuhan pokok lainnya disalurkan langsung ke rumah warga. “Distribusi melibatkan Dinsos PPKB, BPBD, dan pemerintah kecamatan untuk memastikan tepat sasaran,” ujarnya, Senin (24/2/2025).
Lima kelurahan penerima bantuan meliputi:
- Karangrejo: 60 paket
- Kertosari: 71 paket
- Panderejo: 25 paket
- Kepatihan: 135 paket
- Sobo: 61 paket
Khoirul Hidayat, Kabid Perlindungan Sosial Dinsos PPKB, menegaskan data penerima telah diverifikasi. “Prioritas untuk lansia, penyandang disabilitas, dan keluarga prasejahtera terdampak banjir pekan lalu,” jelasnya.
Inisiatif pengalihan karangan bunga menjadi sembako pertama kali digagas Ipuk-Mujiono saat pelantikan Februari 2025. Hingga kini, total 2.657 paket terkumpul dari donasi instansi dan masyarakat. “Sisa paket akan disalurkan bertahap ke daerah rawan bencana lainnya,” tambah Khoirul.



